Tiyas Widianto Jabat Kajati Kalsel, Ini Pesan Mulyadi
“Kami mengucapkan terima kasih atas sinergi dan dukungan yang terjalin baik antara Kejati dan jajaran Pemasyarakatan. Ibu Rina Virawati menjadi mitra yang memperkuat koordinasi penegakan hukum di Kalimantan Selatan,” ujar Mulyadi.
Mulyadi berharap kepemimpinan Tiyas Widianto menjaga kesinambungan kerja sama. “Kami berkomitmen terus memperkuat sinergi Pemasyarakatan dengan aparat penegak hukum, termasuk Kejaksaan, demi pembinaan hukum dan peradilan yang berkeadilan di daerah,” kata dia. Acara pisah sambut ini menjadi momentum mempererat silaturahmi antarpenegak hukum dan memperkuat koordinasi lintas lembaga.
Turut hadir Gubernur Kalimantan Selatan, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kalimantan Selatan, pimpinan SKPD, pimpinan Instansi Vertikal, Kepala Kejaksaan Negeri se-kabupaten/kota, serta perwakilan perbankan dan perguruan tinggi di Kalimantan Selatan.

